- Tvonenews.com/Dedi Herianto
Musim Panen Durian di Tapanuli Selatan, yuk Cicipi Nikmatnya si Jabak yang Memabukkan
Tapanuli Selatan, Sumatera Utara - Bagi anda pecinta durian kampung, saat ini merupakan waktu yang tepat berkunjung ke Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara (Sumut).
Berbagai macam cita rasa durian khas Tapanuli Selatan mulai dijajakan warga di sepanjang Jalur Lintas Sumatera (Jalinsum). Akhir bulan September 2022 ini, menjadi puncak musim durian di Tapanuli Selatan dan sekitarnya.
"Sekarang waktunya makan durian kampung di tempat kami. Lagi musim besar saat ini," ujar Emil Sugheri (50) petani durian asal Desa Sipangko Kecamatan Angkola Muara Tais Kabupaten Tapanuli Selatan, Jumat (23/9/2022).
Berbagai cita rasa durian khas Tapanuli Selatan bisa menjadi pilihan untuk Anda. Seperti durian si itak yang putih manis seperti susu, durian si jabak yang nikmat memabukkan, atau durian si sere (berwarna kuning) yang renyah menggoda.
"Pilihan saya rasa si itak yang putih, manis enak dia," ujar Lisda (46) seorang wisatawan lokal yang menikmati durian di pinggiran Jalinsum Kelurahan Hutatonga.
Jika dibandingkan dengan tahun lalu, pada musim durian tahun ini terjadi peningkatan kunjungan wisatawan lokal untuk menikmati durian.
"Lebih laris tahun ini, naik seratus persen penjualan kita" ujar Arsyad (47) pedagang durian pinggir Jalinsum di Kelurahan Hutatonga Kecamatan Angkola Muara Tais.