Diduga LS Terlibat Pungli Dana Covid-19 untuk UMKM, Sekjen DPW PKB Sumut Membantah Soal Itu.
Sumber :
  • tim tvone/Bahana Sitomorang

Diduga LS Terlibat Pungli Dana Covid-19 untuk UMKM, Sekjen DPW PKB Sumut Membantah Soal Itu

Kamis, 29 September 2022 - 11:15 WIB

Medan, Saumatera Utara - Nama Sekjen DPW PKB Sumut, LS diduga terlibat pungli dana Covid-19 untuk UMKM dari Kementerian Tenaga Kerja pada tahun 2020 oleh sejumlah pihak. Tudingan itu pun langsung dibantah oleh Sekjen DPW PKB Sumut, LS kepada tvonenews.com, Kamis (29/9/2022) malam.

"Dugaan itu tidak benar. Terlebih lagi, saya sendiri tidak mengetahui kegiatan tersebut," jelas LS dengan tegas kepada tvonenews.com.

Ia mengaku, selaku kader dirinya selalu melaksanakan perintah dan instruksi pimpinan partai serta program kerja partai.

"Saya menduga ada pihak yang tidak bertanggungjawab dan sengaja menggiring opini untuk menjelekkan nama partai dan kredibilitas saya," tandasnya.

Hal serupa juga dikatakan AMP yang juga merupakan kader serta pengurus DPW PKB Sumut. Sama seperti Ls. Ia menduga ada pihak lain yang tidak bertanggungjawab menggiring opini ini sebagai alat menyusupi informasi bodong atau hoax kepada masyarakat untuk meruntuhkan citra PKB Sumatera Utara. 

"Sebab fakta membuktikan, tidak adanya tindak pidana pemotongaan anggaran atau tindak pidana korupsi seperti
dituduhkan," ucapnya. 

Sebelumnya, kedua nama tersebut diduga kuat terlibat pungli dana Covid-19 untuk UMKM. Hal itu diperkuat dengan aksi aktivis anti korupsi di Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, Rabu (28/9/2022) kemarin. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
02:23
Viral