- Tim TvOne/Chaidir Azhar
Warga Aceh Waspada, BMKG Prediksi Rawan Bencana dalam 2 Hari Mendatang
Aceh Barat, Aceh - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan dalam dua hari kedepan hujan lebat serta angin kencang akan melanda sejumlah wilayah di Aceh. Hal ini disampaikan oleh Kasi Data dan Informasi BMKG Kelas 1 Sultan Iskandar Muda Banda Aceh, Jumat (30/9/2022).
Zakaria menyebutkan, terjadinya hujan di wilayah Aceh berdasarkan perkiraan angin lapisan 3000 feet terdapat daerah belokan angin konvergensi di wilayah Aceh. Selain itu juga kondisi muka laut yang hangat serta Siklon Tropis Noru di dataran Vietnam bagian timur yang mempengaruhi potensi pertumbuhan awan-awan konvektif, sehingga menyebabkan terjadinya hujan di beberapa wilayah di Aceh.
Itulah sebabnya, BMKG mengimbau kepada seluruh masyarakat Aceh agar berhati-hati dari akibat terjadinya hujan lebat dalam beberapa hari ke depan. "Waspada bencana seperti banjir, longsor, angin kencang dan lain sebagainya akibatnya dari hujan lebat dan hujan dalam waktu yang lama,” imbaunya.
Berdasarkan data BMKG tersebut, beberapa wilayah yang berpotensi diguyur hujan dua hari ke depan, yaitu pada tanggal 30 September 2022: Aceh Besar, Banda Aceh, Aceh Jaya, Pidie, Pidie Jaya, Aceh Utara, Simeulue, Aceh Singkil, Subussalam, Sabang, Aceh Tamiang, Gayo Lues, Nagan Raya, Aceh Barat Daya, Aceh Tenggara dan Aceh Barat.
Sedangkan perkiraan pada tanggal 1 Oktober 2022 daerah yang berpotensi hujan lebat dan angin kencang juga disertai petir, menurut data BMKG tadi, yaitu: Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Barat Daya, Aceh Singkil, Subussalam, Aceh Tenggara, Gayo Lues, Aceh Timur dan Aceh Tamiang.
Selain itu, dari catatan BMKG, untuk perkiraan tinggi gelombang dalam dua hari ke depan, yaitu terdapat di perairan utara Sabang, perairan Barat Aceh, dan Samudera Hindia Barat Aceh yang menduduki angka tinggi. (kha/wna)