Kondisi rumah tertimpa pohon kelapa..
Sumber :
  • Tim TvOne/Jupri

Angin Kencang, Pohon Kelapa Tumbang Timpa Rumah Warga di Karimun

Senin, 31 Oktober 2022 - 13:00 WIB

Karimun, Kepri - Akibat diterjang angin kencang, sebuah rumah yang terletak di RT 02/04,  Jalan Lapangan Bola, Sawang, Kecamatan Kundur Barat, Karimun, rusak berat tertimpa pohon kelapa yang tumbang. Tidak ada korban jiwa saat kejadian, namun pemilik rumah mengalami luka memar.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 20.00 WIB, Minggu malam (30/10/2022). Kapolsek Kuba, AKP Sasmintoro saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. 

"Saat itu angin kencang dan menumbangkan pohon kelapa dan mengenai rumah warga di Jalan Lapangan Bola, Sawang, Kundur Barat," ucap AKP Sasmintoro.

Kapolsek menjelaskan, saat itu korban bernama Anto sedang berada di rumah, tiba- tiba dia terkejut karena mendengar suara keras menghantam rumahnya, setelah dilihat ternyata rumahnya tertimpa pohon kelapa.

"Untung dalam kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa tetapi korban hanya mengalami luka memar dan lecet karena tertimpa  sepihan- serpihan rumah yang jatuh," terangnya.

Mendapat informasi adanya kejadian tersebut, Kapolsek berserta jajaran lansung turun ke TKP dan memberikan bantuan atas musibah yang dialami Anto dan keluarganya. (Jup/Nof)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral