Polres Langkat Giatkan Perpustakaan Keliling.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Taufik

Polres Langkat Giatkan Perpustakaan Keliling

Selasa, 29 November 2022 - 18:12 WIB

Langkat, Sumatera Utara - Dalam rangka meningkatkan budaya membaca anak-anak, Bhabinkamtibmas Polres Langkat Polda Sumut melaksanakan kegiatan perpustakaan keliling Literasi.

"Kegiatan perpustakaan Keliling Bhabinkamtibmas Literasi untuk meningkatkan budaya dan memudahkan akses membaca untuk anak-anak," ujar Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok, Selasa, (29/11/2022).

Selain itu, sebut AKBP Danu, juga untuk mendorong anak-anak untuk semangat belajar dan mengedukasi masyarakat bahwa Polisi adalah sahabat dan ramah anak.

"Hadirnya Polisi di tengah masyarakat sekaligus Patroli dialogis untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," kata Kapolres Langkat.

Di mana perpustakaan keliling tersebut, sambung AKBP Danu, personel berjalan dengan memakai kendaraan dinas Bhabinkamtibmas Jenis KLX dan menggunakan box serta tas ransel untuk membawa buku bacaan.

"Bhabinkamtibmas selain menggunakan randis membawa box dan tas ransel, juga membuat spanduk mini dan banner ajakan untuk membaca ke sekolah-sekolah dengan target anak Sekolah Dasar dan memanfaatkan waktu sebelum program belajar mengajar dipagi hari untuk dilakukan budaya membaca," pungkas AKBP Danu.

Lebih lanjut dijelaskan Kapolres, bahwa Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Susu Kecamatan Pematang Jaya Brigadir Rico Surya Ardana yang melaksanakan kegiatan perpustakaan keliling di seputaran Kecamatan Pematang Jaya dalam program Bhabinkamtibmas Literasi yang sudah dilaksanakan lebih kurang berjalan 3 tahun.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral