- Romulo
Akibat Cuaca Ekstrem, Banjir Landa 3 Kecamatan di Madina
Mandailing Natal, Sumatera Utara - Tiga Kecamatan di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara dilanda banjir sejak Minggu pagi (11/12/2022). Banjir terjadi setelah daerah Madina diguyur hujan sejak Sabtu (10/12/2022) kemarin.
Cuaca ekstrem melanda Kabupaten Madina dalam dua hari terakhir. Hujan lebat melanda daerah tersebut tidak henti-henti.
Akibat tingginya curah hujan mengakibatkan Sungai Batang Natal dan Batang Bangko meluap.
Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Madina, sejumlah desa di tiga kecamatan terdampak akibat luapan kedua sungai tersebut. Di Kecamatan Sinunukan sedikitnya dua desa terdampak yaitu Desa Banjar Aur dan Desa Bintungan Bejangkar. Di Kecamatan Lingga bayu ada beberapa desa, di antaranya desa Perbatasan.
Kepala Desa Perbatasan, Zamhar, menyebutkan sekitar seratusan rumah di desa tersebut terendam banjir setinggi 50 centimeter.
"Sejak Minggu dinihari tadi, hujan deras sejak Sabtu sore kemarin membuat Sungai Batang Natal meluap, saat ini warga menyelamatkan barang-barang mereka ke tempat yang lebih tinggi. Kita dibantu Forkopimcam untuk mendirikan dapur umum," terang Zamhar.
Sementara itu Kepala BPBD Madina, Edi Sahlan, saat dihubungi melalui telepon mengatakan, bahwa banjir yang terjadi merupakan banjir musiman.