Sumber :
- Puja Kusuma
Pasca Kebakaran Enam Rumah Warga Musi Banyuasin, Mobil Pengangkut Minyak Mentah Ilegal Dilarang Lewat Jalan Desa
Sabtu, 17 Desember 2022 - 18:01 WIB
Musi Banyuasin, Sumatera Selatan - Mobil pengangkut minyak mentah ilegal dilarang melintas jalan desa, pasca terjadi insiden kebakaran enam rumah warga desa Talang Leban, Kecamatan Batang Hari Leko, Musi Banyuasin, yang terjadi pada Kamis (15/12/202) malam.
"Kami pihak Pemerintah Desa melarang adanya aktifitas mobil pengangkut minyak mentah yang melintasi Desa Kami, kami takut terulang lagi terjadi kebakaran hingga menghanguskan rumah warga," kata Kepala Desa Talang Leban Kecamatan Batang Hari Leko (BHL)Musi Banyuasin saat dikonfirmasi tvonenews.com Sabtu (17/12/2022).
"Saya atas nama pemerintah Desa talang leban kecamatan batang hari leko, menghimbau kepada seluruh mobil pengangkut minyak dari Desa Tanjung Dalam menuju ke daerah Babat Toman, agar tidak melintas pada jalur jalan tengah desa kami. Dan harus lewat dari pinggir desa, yakni lewat jalan lingkar mengingat sangat berbahaya sekali , kami tidak mau ada lagi musibah kebakaran rumah warga, akibat mobil pengangkut minyak mentah" pungkas Kades. (pka/ade)