- instagram/@terangmedia
Viral Video Wakil Bupati Kaur Menjadi Korban Petasan Kembang Api saat Perayaan Malam Tahun Baru
Bengkulu, tvOnenews.com - Baru-baru ini viral sebuah video di media sosial Instagram yang memperlihatkan momen saat Wakil Bupati di Kabupaten Kaur, Bengkulu mengalami musibah saat perayaan malam tahun baru.
Pada video yang beredar luas dan viral di media sosial instagram maupun twitter itu menunjukan detik-detik sesaat sebelum peristiwa nahas yang menimpa Wakil Bupati Kabupaten Kaur, Provinsi Bengkulu, Herlian Muchrim saat merayakan malam tahun baru bersama dengan keluarga.
Dalam video viral tersebut terlihat momen saat Herlian Muchrim mengalami kerusakan pada jari-jari di tangan kirinya setelah terbakar petasan kembang api yang digunakan dalam perayaan malam tahun baru.
Video viral tersebut dibagikan oleh salah satu akun instagram @terangmedia pada hari Minggu (1/1/2023) yang menunjukan momen detik-detik saat Herlian Muchrim mengalami musibah yang melukai tangannya itu.
"Wakil Bupati Kabupaten Kaur, Bengkulu, Herlian Muchrim mengalami kerusakan pada jari tangannya setelah membakar petasan saat pergantian tahun baru," tulis @terang media pada keterangan video yang diunggahnya.
Pada video yang viral dan beredar di media sosial itu terlihat suasana keramaian saat Wakil Bupati dari Kabupaten Kaur, Bengkulu bersama warga dan jajaran Pemerintah Kabupaten setempat sedang merayakan malam pergantian tahun.
Terlihat suasana meriah saat Wakil Bupati dari Kabupaten Kaur ikut merayakan detik-detik pergantian tahun dari 2022 menuju ke tahun 2023 di salah satu lokasi pusat kuliner yang ada di Kabupaten tersebut.
Dalam video viral tersebut menunjukan momen perayaan pergantian tahun itu dirayakan dengan menyalakan petasan kembang api seperti kebiasaan masyarakat Indonesia pada umumnya.
Video yang viral di instagram itu menunjukan momen saat Wakil Bupati Kabupaten Kaur itu tengah memegang salah petasan kembang api yang memiliki ukuran cukup besar dan menambahkannya ke langit Provinsi Bengkulu sebagai tanda perayaan bergantinya tahun.
Bukan hanya dirinya terlihat juga sejumlah orang yang berjejer di samping Herlian Muchrim yang juga ikut menembakan petasan kembang api kearah langit untuk memeriahkan perayaan tahun baru.
Tampak kedua tangan mereka memegang petasan kembang api ukuran besar yang mengeluarkan cahaya dan suara ledakan. Namun, saat ramai dengan suara letupan dan cahaya api.
Namun pada video viral tersebut secara tiba-tiba menunjukan momen yang tidak terduga dimana petasan kembang api yang dipegang oleh Herlian Muchrim meledak di dalam genggamannya.
Dalam video lainnya terlihat saat Herlian Muchrim dibantu oleh sejumlah orang yang juga berada di lokasi kejadian nahas tersebut untuk langsung dibawa ke rumah sakit terdekat dan mendapat perawatan intensif.
Di video viral itu terlihat saat sebuah mobil ambulan dengan sigap langsung datang ke lokasi kejadian tersebut guna membawa Herlian Muchrim ke Rumah Sakit terdekat diwarnai dengan kepanikan dari sejumlah orang yang berada dilokasi kejadian.
Diketahui akibat kejadian tersebut Herlian Muchrim langsung dibawa ke rumah sakit umum daerah (RSUD) M Yunus yang berada di Kota Bengkulu.
Dan akibat peristiwa tersebut Wakil Bupati Kabupaten Kaur itu mengalami luka yang cukup serius lantaran petasan kembang api meledak tepat saat sedang berada di dalam genggamannya.
Pada unggahan yang viral di media sosial itu juga terlihat sebuah foto yang menunjukan kondisi dari Wakil Bupati Kabupaten Kaur yang sedang terbaring di Rumah Sakit dan endapatkan perawatan intensif di bagian tangan yang terluka.
Dikatakan juga akibat kejadian nahas itu yang menyebabkan luka parah pada jari tangan Herlian Muchrim harus dioperasi.
Video viral itu pun hingga kini sudah disaksikan ratusan kali oleh netizen dan mendapat beragam komentar yang turut menyayangkan peristiwa nahas tersebut bisa terjadi.
"Pemerintah sudah melarang petasan, tp ini ?" tulis salah satu netizen.
"Kayaknya pegang petasan pun harus ada skill nya ya..kalo nggak ya gini akibatnya," komentar netizen lainnya.
"Setauku itu ada tulisannya ga boleh dipegang lsg loh, apa skrg sudah boleh dipegang karna wapub yg nyalain" komentar netien lainnya.
"Yah kalau gak faham dan gak bisa ngendaliiin petasan jangan coba ikut ikutan dipegang.," komentar netizen.
"Udah tau itu di larang pemerintah ,,ya tau sendiri akibat nya," tulis netizen.