- Swandi
Pastikan Imlek Aman, Kapolres Sibolga Bersama Unsur Forkofimda Monitoring ke Vihara dan Klenteng
Sibolga, Sumatera Utara - Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja bersama Wakil Wali Kota, Pantas M. Lumbantobing, Dandim 0211/TT, dan unsur Forkopimda lainnya melakukan monitoring ke sejumlah vihara dan klenteng di Kota Sibolga pada perayaan Imlek 2574 tahun 2023, Minggu (22/1/2023) pukul 08.00 WIB.
Kapolres Sibolga, mengatakan, monitoring ini dilakukan guna memastikan keamanan dan kenyamanan warga yang akan melakukan ibadah berjalan baik.
"Monitoring dilakukan ke sejumlah vihara dan klenteng yang ada di Kota Sibolga, guna memastikan perayaan Imlek 2574 tahun 2023 sekaligus ibadahnya berjalan dengan baik siap memberikan rasa aman kepada warga yang akan melaksanakan sembahyang dan merayakan Tahun Baru Imlek,” ucap Kapolres.
"Tentunya semangat Imlek kali ini menjadi momentum untuk Kota Sibolga yang lebih baik dari pada tahun sebelumnya. Saya ucapkan selamat Tahun Baru Imlek, Gong Xi Fa Cai kepada saudara-saudara kami yang sedang merayakan,” tutup Kapolres. (Spn/Nof)