Sebanyak 963 anggota PPS Aceh Barat dilantik..
Sumber :
  • Tim TvOne/ Chaidir

963 Anggota PPS Kabupaten Aceh Barat Dilantik, Pemerintah Berharap Tahapan Pemilu Berjalan Baik

Kamis, 26 Januari 2023 - 14:04 WIB

Aceh Barat, Aceh- Setelah melalui tahapan seleksi ketat dan transparan, sebanyak 963 anggota PPS Kabupaten Aceh Barat secara resmi dilantik sekaligus diambil sumpah jabatan. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Barat, T. Novian Nukman SP, yang dilaksanakan di Gedung Olahraga dan Seni (GOS) Kabupaten Aceh Barat. 

Anggota PPS yang telah dilantik tersebut akan ditempatkan di 321 gampong (desa) se-Kabupaten Aceh Barat, yang mana masing-masing gampong akan memiliki sebanyak tiga orang anggota PPS. 

Menurut Mirsal, anggota PPS merupakan instrumen yang memegang peran strategis dalam menyukseskan agenda penyelenggaraan pemilu tahun 2024. Mirsal menuturkan tantangan kerja PPS saat ini berbeda dengan PPS pada pemilu sebelumnya, karena PPS tidak hanya menyelenggarakan satu pemilihan saja, namun terdapat beberapa pemilihan.

Oleh sebab itu, kata Mirsal, anggota PPS yang telah dilantik ini harus memiliki kemampuan untuk bekerja keras, kerja cerdas dan kerja sama yang baik dengan seluruh unsur terkait penyelenggaraan pemilu. "Setiap anggota PPS harus mampu memahami dengan baik seluruh aturan maupun regulasi yang berkaitan dengan rangkaian tahapan pemilu, sehingga berbagai tugas yang menjadi tanggung jawab dapat terlaksana secara optimal,” tambahnya. 

Di samping itu, anggota PPS juga diharapkan dapat segera melakukan koordinasi dengan kepala desa demi kelancaran tugas, melakukan silaturahmi dan berkoordinasi terkait fasilitas maupun sekretariat yang dapat dipergunakan dalam pelaksanaan tugas PPS di masing-masing desa.

Mirsal berharap seluruh anggota PPS yang telah dilantik ini dapat menjalankan tugas, amanah dan tanggung jawab sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku, serta berkomitmen kuat untuk memberikan kontribusi terbaik dalam rangka mendukung suksesnya pelaksanaan pemilu tahun 2024 mendatang. (kha/wna)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral