Halim Lubis Asisten Manager Supply Chain Pelayanan Publik Bulog Tanjungpinang.
Sumber :
  • Tim TvOne/Kurnia

Bulog Tanjungpinang Minta 18.840 Liter MinyaKita ke Bulog Pusat

Jumat, 10 Februari 2023 - 10:40 WIB

Tanjungpinang, Kepri - Untuk mengatasi kelangkaan dan kekosongan stok, Badan Usaha Logistik (Bulog) cabang Tanjungpinang, Kepulauan Riau mengusulkan pengadaan 18.840 liter minyak goreng kemasan merk MinyaKita ke Bulog pusat.

Asisten Manager Supply Chain Pelayanan Publik Bulog Tanjungpinang, Halim Lubis mengatakan, usulan tersebut untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga lebaran nanti.

"Sudah kita usulkan sekitar 18.840 liter. Prediksi akan cukup sampai lebaran," ujar Halim, Kamis (10/2/2023).

Halim menjelaskan, stok minyak goreng diperlukan untuk operasi pasar dan memang bukan penugasan pokok Bulog. Menurutnya, harga minyak goreng Kita lebih murah dibanding minyak kemasan merk lainnya.

"Bersifat komersial untuk membantu masyarakat karena harganya lebih murah Rp12.200 per liter," jelas Halim.

Sementara halim juga menyampaikan, Bulog Tanjungpinang juga akan mendatangkan 1.500 ton beras untuk menambah stok beras kebutuhan tiga kabupaten di Kepri.

"1.500 ton sedang menuju Tanjungpinang untuk kebutuhan Kabupaten Bintan, Lingga dan Anambas," ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:09
11:06
02:21
21:38
03:32
02:36
Viral