Puskesmas Depok 1 Diberondong Tembakan, Polisi Lakukan Penyelidikan.
Sumber :
  • tim tvone - andri

Mencekam! Puskesmas Depok 1 Diberondong Tembakan, Polisi Jelaskan Kondisi Terkini

Jumat, 12 Mei 2023 - 14:01 WIB

Sleman, tvOnenews.com - Suasana pada malam hari di Puskesmas Depok 1, Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta mencekam. Pasalnya, puskesmas itu diberondong tembakan.

Di mana tembakan mengenai kaca jendela bagian depan Puskesmas. Bahkan, dari pantauan di lokasi pada Jumat siang (12/5/2023), terdapat 5 bekas tembakan di 4 kaca jendela. Bekas tembakan menyisakan lubang di kaca tersebut.

Belum diketahui secara pasti kapan peristiwa tersebut diketahui. Beredar kabar peristiwa terjadi pada malam hari.

Kapolsek Depok Timur, Kompol Maryadi Endar Isnianto mengabarkan kondisi terkini dan dia katakan masih mendalami peristiwa tersebut.

"Masih pendalaman," kata dia saat dihubungi tvOnenews, Jumat (12/5/2023).

Kasat Reskrim Polresta Sleman, Kompol Deny Irwansyah menambahkan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral