Menparekraf Sandiaga Uno, Melakukan kunjungan kerja ke Gunungkidul, Minggu (04/06/2023), dalam acara Workshop Kata Kreatif.
Sumber :
  • Lucas Didit

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno Angkat Potensi Seni Pertunjukan di Gunungkidul

Minggu, 4 Juni 2023 - 19:35 WIB

Gunungkidul, tvOnenews.com - Melihat banyaknya potensi yang ada di Gunungkidul, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, kembali melakukan kunjungan kerja ke Gunungkidul, Minggu (04/06/2023), untuk ketiga kalinya.

Kunjungan Menparekraf Sandiaga Uno yang dikemas dalam Workshop Kata Kreatif ini adalah seni pertunjukan, dimana potensi seni pertunjukan di wilayah ini dianggap istimewa dibanding wilayah lain. Dalam kunjungan ini, Sandi menjadi narasumber acara yang digelar di Taman Budaya Gunungkidul, Playen, Gunungkidul. 

"Saya ingin seni pertunjukan di Gunungkidul ini perlu diberikan penguatan agar menjadi daya tarik unggulan guna mendukung sektor yang lain," kata Sandi, Minggu (04/06/2023). 
 
Menurut Sandi, ada sejumlah upaya yang bisa dilakukan dalam penguatan tersebut, diantaranya meningkatkan jumlah creative hub, menambah jam even, hingga pelatihan yang intensif untuk para seniman.
 

Nantinya, lanjut Sandi, pelatihan ini bisa juga melibatkan seniman yang sudah berpengalaman di tingkat internasional. Harapannya, seni pertunjukan Gunungkidul bisa lebih terbentuk.

Kekayaan karya batik yang ada di Gunungkidul juga dinilai Sandi layak untuk diangkat dalam salah satu event nasional.
 
"Kita sama-sama berharap karya batik dari Gunungkidul akan mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional, ynag nantinya akan berdampak juga pada terciptanya lapangan kerja di Gunungkidul," pungkas Sandi. (ldh)

 

 
Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:41
02:26
01:40
01:52
01:01
05:01
Viral