- Tim tvOne - Andri Prasetiyo
Heboh Jari Tangan Bocah TK di Sleman Terjepit Lubang Pintu Besi, Petugas Damkar Turun Tangan
Sleman, tvOnenews.com - Jari tangan seorang bocah TK berinisial D terjepit lubang kunci pintu gerbang. Peristiwa terjadi di rumah bocah tersebut di Padukuhan Sendari, Tirtoadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Selasa (5/9/2203).
Bagian yang terjepit adalah jari tengah tangan sebelah kanan. Jari masuk pada lubang kunci pintu gerbang yang terbuat dari besi.
Orang tua D, Ekawati menjelaskan saat itu anaknya tengah menunggu kakaknya ganti baju untuk berangkat sekolah bersama. D menunggu di pagar rumah seorang diri.
"Jadi mungkin karena iseng nggih dimasuk-masukin gitu (jarinya) trus tiba-tiba ya udah masuk aja gitu," kata dia ditemui wartawan di rumahnya.
Diceritakan Ekawati, awalnya ia sudah mencoba mengeluarkan jari anaknya dengan cara manual. Yakni dengan mengolesi jari yang terjepit menggunakan minyak goreng agar licin.
"Sudah saya kasih minyak goreng, pikir saya kalau dikasih minyak diputer gitu bisa keluar. Tapi mungkin karena anaknya sudah panik jadi sudah bengkak, sudah susah mau keluarnya," ungkapnya.
Dirinya kemudian mencoba menghubungi temannya yang suaminya seorang petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Sleman. Beberapa saat kemudian dua orang petugas Damkar tiba di lokasi.