Pj Walikota Yogyakarta lakukan peninjauan ke depo sampah di kawasan Mandala Krida, Pengkok dan Kotabaru..
Sumber :
  • Tim tvOne - Nuryanto

Darurat Sampah, Pemkot Yogyakarta Siap Kembangkan Tempat Pengelolaan Sampah Reduce Reuse Recycle

Rabu, 11 Oktober 2023 - 17:08 WIB

Pemerintah Kota Yogyakarta telah menginisiasi Gerakan Zero Sampah Anorganik dan program Gerakan Mengolah Limbah dan Sampah dengan Biopori Ala Jogja (Mbah Dirjo). Menurutnya, gerakan tersebut telah mampu menurunkan volume sampah yang dibuang ke TPST Piyungan, sehingga gerakan ini akan terus digalakkan.

Selain itu, Pemerintah Kota Yogyakarta juga akan terus mencoba mengembangkan Tempat Pengelolaan Sampah Reduce Reuse Recycle (TPS 3R) di selatan TPS 3R di Nitikan dan mengoptimalkan pengelolaan sampah mandiri yang sudah dilakukan masyarakat di TPST Karangmiri di Giwangan.

“Tentu kami sudah memiliki beberapa planning, jangka pendeknya sampai Desember mengembangkan TPS 3R di Nitikan dan TPST Karangmiri. Untuk jangka panjangnya kami akan melakukan kerjasama dengan swasta, semoga minggu ini bisa dilakukan penandatangan MOU dan tahun 2024 akan berjalan,” ungkap Singgih.

Metode pengolahan sampah akan dilakukan dengan pembakaran H20 atau air yang dipisahkan dengan mengambil nitrogen dengan menggunakan teknologi pembakaran tinggi 150 derajat celcius. Singgih menyebut pada tahun 2024 akan ada beberapa pengadaan untuk menunjang pengelolaan sampah yang akan tersebar di beberapa titik.

“Karena keterbatasan lahan di Kota Yogyakarta, jadi pengelolaan sampah ini nantinya akan tersebar di beberapa titik karena memang tidak memungkinkan jika berada disatu titik,” tambahnya.

Singgih berharap masyarakat senantiasa terus bersemangat melakukan pengolahan dan pemilahan sampah, bersama Pemerintah Kota Yogyakarta mengatasi permasalahan sampah. (nur/buz)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
01:43
Viral