Beny Suharsono, Sekretaris Daerah DIY saat konferensi pers di Kompleks Kepatihan, Senin (23/12/2024)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Sri Cahyani Putri

3,3 Juta Wisatawan Diproyeksi ke DIY Saat Nataru 2024/2025, Diimbau Selalu Update Prakiraan Cuaca

Senin, 23 Desember 2024 - 19:29 WIB

Yogyakarta, tvOnenews.com - Pergerakan wisatawan ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diproyeksikan mencapai sekitar 3,3 juta pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025. Jumlah tersebut berdasarkan Mobile Positioning Data (MPD).

"Jumlah kunjungan wisatawan selama Nataru diperkirakan mencapai 3.371.901 orang. Itu pengunjung yang menempuh perjalanan minimal 60 km pulang balik, tinggal minimal 6 jam di destinasi wisata DIY serta mengonsumsi produk wisata dan atau menginap di akomodasi komersial," kata Beny Suharsono, Sekretaris Daerah DIY saat konferensi pers di Kompleks Kepatihan, Senin (23/12/2024).

Lebih lanjut, jumlah pengunjung ke daya tarik wisata di kabupaten/kota di masa libur nataru diperkirakan mencapai 1,5-1,7 juta orang.

Sedangkan, perkiraan jumlah tamu menginap di hotel baik bintang maupun non bintang pada Desember 2024 diperkirakan sebanyak 1.016.440 orang atau okupansinya mendekati 72 persen.

Untuk mewujudkan pariwisata DIY yang aman, nyaman dan menyenangkan, informasi terhadap cuaca menjadi sangat penting.

Karena itu, Pemda DIY bekerjasama dengan lintas sektor baik Polda DIY, OPD terkait serta industri pariwisata seperti PHRI, IHGMA dan GIPI. Juga koordinasi dengan BMKG berkaitan update informasi cuaca yang dapat diakses melalui website.

"Dan akan ditayangkan kondisi realtime cuaca di objek wisata melalui saluran JITV (Jogja Istimewa TV) tiga kali dalam sehari. Pagi pukul 07.30-08.30 WIB, siang 12.00-13.00 WIB dan sore pukul 15.00-16.00 WIB.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:45
04:19
01:56
08:11
14:00
01:21
Viral