Wakapolda DIY meninjau pos pelayanan Operasi Ketupat Progo 2022. (dok Polda DIY)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetyo

Libur Lebaran, Polda DIY: 91 Gangguan Kamtibmas Terjadi Dalam 7 Hari Terakhir

Kamis, 5 Mei 2022 - 16:26 WIB

Sleman, DIY - Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) merilis data hasil Operasi Ketupat Progo 2022. Operasi tersebut dilaksanakan selama 7 hari sejak 28 April - 4 Mei 2022.

Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto mengatakan, data tersebut terkait Kamtibmas maupun lalu lintas selama lebaran 2022.

"Dari data gangguan kamtibmas total sebanyak 91 kejadian dengan rincian jumlah kejahatan sebanyak 85, pelanggaran nihil, jumlah gangguan sebanyak 4, dan bencana sebanyak 2 kejadian," kata Yuliyanto, Kamis (5/5/2022).

Yuli menambahkan, pihaknya juga merinci data terkait kecelakaan lalu lintas (laka lantas) selama 7 hari tersebut. Total ada 30 kejadian laka lantas dengan korban meninggal dunia sebanyak 2 orang.

"Kecelakaan lalu lintas selama 7 hari sebanyak 30 kejadian, dengan kasus meninggal dunia 2, luka berat nihil, luka ringan sebanyak 39 dan kerugian material sebanyak Rp.15.800.000. Adapun pelanggaran lalu lintas dengan penindakan berupa tilang sebanyak 389, teguran 1984 dan jumlah penegakan hukum sebanyak 2373," bebernya.

Selain itu, kata Yuli, pihaknya juga mencatat ada 79.469 kunjungan wisatawan di sejumlah destinasi di DIY.

"Mereka datang dengan menggunakan kendaraan bermotor roda 2 sebanyak 72.739, roda 4 sebanyak 46.922, dan bus 437," ujar mantan Kapolres Sleman tersebut.

Terkait jumlah pengunjung di terminal, Yuli mendata ada 48.749 orang yang masuk dan orang yang keluar sebanyak 68.059, dengan total 116.808 orang.

Kemudian untuk pengunjung di Bandara Adisutjipto (Ads) maupun Yogyakarta Internasional Airport (YIA) sebanyak 62.204. Rinciannya sebanyak 42.188 penumpang masuk dan 20.016 pengunjung yang keluar.

Sementara untuk data penumpang di stasiun kereta api, totalnya mencapai 113.835 dengan rincian masuk sebanyak 70.458 dan keluar sebanyak 43.377.

Adapun data kendaraan yang masuk dan keluar ke kabupaten dan kota di DIY totalnya mencapai 439.634. Secara rincian ada 269.209 roda 2, lalu 178.810 roda 4, bus sebanyak 7.480 dan travel sebanyak 2.297.

"Sedangkan data kendaraan keluar-masuk provinsi total 608.593 dengan rincian roda 2 sebanyak 302.773, roda 4 sebanyak 291.194, bus 11.293 dan travel 3.333," terang Yuliyanto.

Yuli melanjutkan, untuk data cek point kendaraan pemudik yang masuk wilayah DIY sebanyak 182.455. Dengan rincian  roda 2 sebanyak 76.478, roda 4  sebanyak 80.416, bus 7.858, travel sebanyak 1.799, pick up sebanyak 49 dan truk nihil.

Sedangkan data pemudik yang keluar DIY total sebanyak 178.505 dengan rincian untuk roda 2 sebanyak 84.583, roda 4 sebanyak 82.987, bus 8.570, travel 2.281, pick up sebanyak 84 dan truk nihil.

Polda DIY, kata Yuli, juga melakukan vaksinasi sebanyak 575 orang di pos pengamanan (Pos Pam) yang tersebar di 6 titik. Pos Pam Temon sebanyak 43 orang, Pos Pam Amplaz 255, Pos Pam Prambanan 15, Pos Pam Teteg 56, Pos Pam Kretek 176, dan Pos Pam Hargodumilah sebanyak 30 orang.

"Saya mengimbau agar masyarakat menjaga keselamatan dengan tertib berlalu lintas, beristirahatlah jika lelah dan selalu jaga kesehatan dengan tetap patuh protokol kesehatan," pungkas Yuliyanto. (Apo/Buz).

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral