Gedung Pusat Universitas Gajah Mada.
Sumber :
  • UGM.ac.id

Peluang Masuk PTN, Intip Daya Tampung Mahasiswa di UGM Tahun Ini

Jumat, 13 Mei 2022 - 17:31 WIB

Yogyakarta, DIY - Pelaksanaan UTBK-SBMPTN tinggal menghitung hari, inilah saatnya menjadi peluang untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN). UTBK-SBMPTN yang diadakan setiap tahunnya ini, diminati oleh banyak lulusan SMA yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. PTN tersebar di setiap daerah di Indonesia. Jadi, jangan sampai salah memilih jurusan, karena persaingan antar peserta sangat menentukan peluang untuk masuk ke PTN. 

Salah satu PTN dengan banyak peminat adalah Universitas Gajah Mada (UGM). Persaingan dari tahun ke tahun di UGM sangat ketat. Berdasarkan data yang dirujuk dari laman resmi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (ltmpt.ac.id), tahun ini UGM memiliki daya tampung sebesar 2.690 calon mahasiswa baru yang akan studi di kampus PTN terbesar di Yogyakarta ini. Dari angka tersebut, dapat terbagi menjadi 91 program studi yang dapat dipilih sesuai dengan minat peserta. 

Namun, jangan sampai kesempatan masuk perguran tinggi ini hilang begitu saja karena salah memilih jurusan. Lihat pula jumlah daya tampung di masing-masing program studi. Menurut informasi yang tertulis pada laman resmi Universitas Gajah Mada (UGM.ac.id), dalam 5 tahun kebelakang di tahun 2019 menjadi jumlah yang terbanyak penerimaan calon mahasiswa baru di UGM melalui jalur SBMPTN. 

Saat pandemi, di tahun 2020 jumlah calon mahasiswa baru UGM menurun menjadi 2.518 karena beberapa keterbatasan di masa pandemi. Kemudian pada tahun 2021, jumlahnya semakin meningkat menjadi 2.925 calon mahasiswa baru yang lolos dari seleksi SBMPTN dari 61.277 peminat yang ingin masuk di perguruan tinggi ini.
 
Beberapa jenis program studi (Prodi) di tahun 2021 menjadi jumlah peminat terbanyak. Dari data yang dikeluarkan dari laman resmi oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi, pada jurusan Saintek peminat terbanyak jatuh pada Prodi Kedokteran dengan total 3.666 peminat di tahun 2021. Jika dibandingkan dengan peluang yang masuk pada tahun ini, Prodi Kedokteran hanya memiliki daya tampung sebesar 53 calon mahasiswa saja. Jumlah ini memperkecil peluang untuk masuk karena persaingan ketat. Kemudian, prodi Farmasi dengan total 2.140 peminat di tahun 2021. Prodi Farmasi di tahun 2022 ini hanya memiliki daya tampung sebesar 72 calon mahasiswa saja.

Pada jurusan Sosial dan Humaniora, Prodi Psikologi menjadi yang terlaris dibandingkan prodi lainnya di tahun 2021. Sebanyak 4.202 peminat ingin studi di prodi ini, sedangkan daya tampung di tahun 2022 sebesar 68 saja. Di urutan kedua, ada Prodi Hukum dengan total peminat 3.542 orang, sedangkan daya tampung di tahun 2022 pada prodi ini sebanyak 99 orang. (Kmr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:13
08:14
10:48
02:51
01:25
01:35
Viral