- Tim tvOne - Andri Prasetyo
Sapi Ukuran Jumbo Milik Anak Yatim di Sleman Dipesan Presiden Jokowi untuk Kurban
"Jadi jangka waktu tiga bulan itu kenaikannya 1,5 kuintal, sekitar itu," terangnya.
Menurut Siti, sapi tersebut rencananya akan disembelih pada Hari Raya Idul Adha 1443 H. Untuk lokasinya, ada dua alternatif.
"Kemarin kan ada dua pilihan, kalau gak di Istana (Gedung Agung) Yogya, itu di Cangkringan tapi Cangkringan sebelah mana kita juga belum tahu, kita nunggu aja," ujar Siti.
Saat ditanya terkait harga jual sapi miliknya, Siti terlihat enggan untuk menjawabnya. Namun disebut-sebut harganya mencapai sekitar Rp 80 juta.
Guna mencegah Abimanyu terpapar penyakit mulut dan kuku (PMK), Siti dan Hendy mengawasi dengan sangat ketat. Kandangnya ditutup rapat dengan pintu gerbang dan diberi tulisan 'Maaf sementara tidak boleh masuk kandang'.
"Biar gak keluar masuk banyak orang, cuma dua orang ini (Hendy) sama Mas Pur (orang yang dipercaya membantu merawat) tadi. Kita juga selalu menjaga kebersihan kandang, trus dikasih suplemen, telor bebek, gula Jawa (gula merah) direbus tiap tiga hari sekali," bebernya.
Siti menambahkan, saat ini ada tiga ekor sapi yang dipelihara di kandang miliknya. Ketiganya dirawat oleh Hendy bersama tetangganya bernama Mas Pur.