- Tim tvOne - Santosa Suparman
Jenazah Dubes RI Untuk Italia Muhammad Prakosa Malam Ini Tiba Di Bantul
Bantul, DIY- Jenazah Duta Besar RI untuk Italia Muhammad Prakosa akan tiba di rumah duka di Gersik Sumbermulyo Bambanglipuro Bantul Yogyakarta, Senin ( 23/1) malam ini setelah diterbangkan dari Roma Italia Sabtu (21/1) lalu.
Persiapan untuk menyambut kedatangan jenazah Muhammad Prakosa pun telah dilakukan termasuk persiapan pemakaman.
Sekretaris DPC PDIP Bantul Hanung Raharjo mengatakan berdasarkan iformasi dari pihak keluarga, Jenazah akan tiba di Bandara Sukarno Hatta Senin sore ini.
" Malam hari ini sekitar pukul 19 akan diterbangkan dari Bandara Sukarno Hatta ke Yogyakarta dan di Yogyakarta nantinya akan dijemput menggunakan ambulan milik PDIP. Selanjutnya disemayamkan di rumah duka semalam. Keesokan harinya (Selasa) akan dimakamkan di pemakaman keluarga," ungkap Hanung Raharjo
Almarhum Muhammad Prakosa adalah salah satu putra terbaik asal Bantul yang menjadi Duta Besar Republik Indonesia untuk Italia meninggal dunia di Roma Italia tanggal 17 Januari 2023 lalu.
Sebelum menjadi Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh untuk Republik Italia, merangkap Malta, Siprus, San Marino serta FAO, IFAD, WFP dan UNIDROIT ini sebelumnya pernah menjabat sebagai Menteri Pertanian di era Presiden Abdurahman Wahid, kemudian Menteri Kehutanan di era Presiden Megawati.
Sementara itu pantauan di rumah duka, berbagai macam persiapan untuk proses kedatangan sampai pemakaman telah dipersiapkan secara matang bahkan dilakukan gladi dengan menggunakan mobil ambulance PDIP.