IHSG hari ini 28 Maret 2023 dibuka menguat 19,75 poin, berpeluang variatif di tengah kekhawatiran perbankan global.
Sumber :
  • Antara/Muhammad Adimaja

IHSG Hari Ini 28 Maret 2023 Dibuka Menguat 19,75 Poin, Berpeluang Variatif di Tengah Kekhawatiran Perbankan Global

Selasa, 28 Maret 2023 - 09:47 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, Selasa 28 Maret 2023, dibuka menguat 19,75 poin atau 0,29 persen ke posisi 6.728,6. 

Sementara itu, kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 4,15 poin atau 0,45 persen ke posisi 933,2.

IHSG hari ini berpeluang bergerak variatif di tengah masih adanya kekhawatiran pasar terhadap stabilitas perbankan di tingkat global.

“IHSG masih minim sentimen dari domestik. IHSG berpeluang bergerak pada level 6.640 hingga 6.810 hari ini," tulis Tim Riset Lotus Andalan Sekuritas dalam kajiannya, Selasa (28/3/2023). 

Dari mancanegara terdapat kekhawatiran pasar terhadap kesehatan perbankan di Eropa yang sebelumnya terjadi di Amerika Serikat (AS) merespons masalah Deutsche Bank menyusul lonjakan biaya credit default swap untuk pemegang obligasi perusahaan.

Semakin tingginya biaya premi, maka semakin tinggi risiko gagal bayar instrumen tersebut.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:45
04:19
01:56
08:11
14:00
01:21
Viral