Presiden Joko Widodo bersama Kanselir Jerman dan Presiden Menteri Negara Bagian.
Sumber :
  • Istimewa

Kunjungan Kerja ke Jerman, Presiden Jokowi Ajak Pengusaha Jerman Investasi di Pasar Indonesia

Senin, 17 April 2023 - 13:33 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno Marsudi beberkan sejumlah agenda yang dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang melakukan kunjungan bilateral ke Hannover, Jerman.

"Bapak Presiden akan meresmikan paviliun Indonesia di Hannover Messe 2023 bersama dengan Kanselir Jerman serta membuka Indonesia-Germany Business Summit," kata dia, melansir dari keterangan resmi yang diterima tvOnenews.com, Senin (17/4/2023).

Di mana diketahui, Hannover Messe merupakan salah satu pameran industri terbesar di dunia, tepatnya di Eropa. Dan Indonesia adalah negara ASEAN pertama yang menjadi partner country Hannover Messe.

"Hannover Messe 2023 diikuti oleh sekitar 4 ribu exhibitor. Di Pavilion Indonesia terdapat 157 co-exhibitor dari Indonesia. Tema yang diangkat adalah “Making Indonesia 4.0” dan tema ini dipilih untuk menunjukkan inisiatif Indonesia dalam mendorong keberlanjutan lingkungan dan transformasi ekonomi," jelasnya.

Sektor yang dipamerkan terdapat 7 sektor prioritas yaitu makanan, tekstil, otomotif, elektronik, kimia, alat kesehatan dan farmasi.

Oleh karena itu, Presiden Jokowi mengajak para pengusaha Jerman untuk berinvestasi dalam transformasi ekonomi Indonesia khususnya di 3 prioritas yakni hilirisasi industri, transisi energi, dan juga pembangunan IKN.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral