- ANTARA
Di Tengah Boikot Produk Israel dan Afiliasinya, Menteri Bahlil Sebut Investasi di Indonesia Tetap Tumbuh
"Kalau semakin stabil nilai tukar kita di angka Rp15 ribu, itu kan angka yang cukup baik sebenarnya dan itu akan memacu tingkat keyakinan investor kepada negara kita," katanya.
Dikatakan Bahlil sektor investasi asing langsung (foreign direct investment/FDI) sampai sekarang masih tetap tumbuh sesuai dengan target perencanaan 2023.
Bahlil memastikan belum ada investor asing yang mengeluh terkait sikap Indonesia yang memboikot produk terafiliasi Israel.
"Sampai sekarang belum ada," katanya.
Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada Jumat (10/11/2023), menerbitkan fatwa bahwa membeli produk dari produsen yang secara nyata mendukung agresi Israel ke Palestina hukumnya haram.
Fatwa tersebut merupakan bentuk komitmen dukungan Indonesia kepada perjuangan kemerdekaan bangsa Palestina dan juga perlawanan terhadap agresi Israel serta upaya pemusnahan kemanusiaan. (ant)