Masih di Bawah Rekor Tertingginya, Harga Emas Antam Menguat ke Rp1,321 Juta per Gram.
Sumber :
  • Antara Foto

Masih di Bawah Rekor Tertingginya, Harga Emas Antam Menguat ke Rp1,321 Juta per Gram pada Hari Selasa

Selasa, 16 April 2024 - 08:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Harga logam mulia kembali melanjutkan kenaikan setelah sempat turun pada hari Sabtu (13/4/2024) di level Rp1.324 juta per gram. 

Kenaikan harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini masih dipengaruhi sentimen global, dari memanasnya konflik Iran - Israel.

Dari laman logammulia.com pada Selasa (16/4/2024), harga emas Antam terpantau di level Rp1,321 juta per gram, atau menguat sebesar Rp6.000 dibandingkan dengan harga pada kemarin di level Rp1,315 juta per gram. 

Sedangkan harga jual kembali atau harga buyback emas Antam juga terpantau di level Rp1,215 juta per gram, atau naik Rp6.000 dari posisi kemarin. 

Kenaikan harga emas Antam hari ini masih dipengaruhi oleh faktor global, dimana pada perdagangan kemarin, emas dunia kembali menguat seiring dengan meningkatnya kekhawatiran investor terhadap kondosi geopolitik di Timur Tengah.

Selain dari faktor harga emas dunia, kenaikan harga emas Antam juga ditopang oleh posisi nilai tukar rupiah yang kembali dalam tren pelemahan terhadap nilai tukar dolar Amerika Serikat. 

Sejak pekan lalu, nilai tukar rupiah telah level psikologisnya di level Rp16 ribu per dolar AS. Pagi ini, di pasar spot antar bank, nilai tukar rupiah juga terpantau melemah hingga 0,10 persen ke level RP16.010 per dolar AS.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral