Menjadi Pusat Data Center, Pengembang Kota Deltamas PT Puradelta Lestari Tbk Raih Penjualan Rp560 Miliar Dalam Tiga Bulan Pertama 2024.
Sumber :
  • Puradelta Lestari

Menjadi Pusat Data Center, Pengembang Kota Deltamas PT Puradelta Lestari Tbk Raih Penjualan Rp560 Miliar Dalam Tiga Bulan Pertama 2024

Kamis, 18 April 2024 - 17:02 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Perusahaan pengembang kawasan modern terpadu Kota Deltamas, di Cikarang Bekasi, PT Puradelta Lestari Tbk berhasil mencatat kinerja prapenjualan atau marketing sales sebesar Rp560 miliar di kuartal I-2024. 

Ditopang oleh tingginya kontribusi penjualan dari kawasan data center, kinerja marketing sales Puradelta Lestari di tiga bulan pertama 2024 tersebut, telah mencapai 31 persen dari target sepanjang tahun 2024 sebesar Rp1,81 triliun rupiah. 

"Pada kuartal pertama tahun 2024, Perseroan berhasil menjual sekitar 18 hektare lahan industrinya,” kata Direktur dan Sekretaris Perusahaan Puradelta Lestari Tondy Suwanto dalam keterangannya, Kamis (18/4/2024).

Dia mengatakan bahwa segmen industri masih menjadi segmen utama atas pencapaian prapenjualan yang mantap di awal tahun 2024 tersebut. 

Dari segmen industri ini, jelas Tondy Suwanto, sektor data center menjadi kontributor utama penjualan  lahan industri Perseroan. “Lebih dari 50% penjualan lahan industri pada kuartal pertama tahun 2024 ini didominasi oleh sektor data center,” jelasnya. 

Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi, transformasi digital, penetrasi internet serta  booming  dan euphoria pemanfaatan kecerdasan buatan (AI), maka semakin banyak permintaan  akan  lahan industri di kawasan GIIC Kota Deltamas yang berasal dari industri data center. 

“Dari sekitar 90 hektar permintaan lahan industri tahun 2024 ini, sekitar separuhnya berasal dari sektor data center” kata Tondy Suwanto.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:55
01:52
01:19
01:21
02:27
01:08
Viral