Sumber :
- Antara
IHSG Kembali Lesu pada Pembukaan Bursa Hari Ini, Diprediksi Turun sepanjang Sesi karena Sentimen Domestik dan Global
Jumat, 26 April 2024 - 10:19 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah 17,35 poin atau 0,24 persen ke posisi 7.137,93 pada Jumat (26/4/2024)
Selain itu, kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 juga 4,04 poin atau 0,44 persen ke posisi 919,44.
Pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini diperkirakan loyo seiring adanya sentimen dari domestik dan global.
Mengutip dari Antara, analis sekaligus Financial Expert Ajaib Sekuritas Ratih Mustikoningsih memaparkan IHSG bisa terus lesu hingga posisi 7.190-an.
“IHSG hari ini (26/04) diprediksi bergerak melemah dalam range 7.130 sampai 7.190,” kata Ratih di Jakarta, Jumat (26/4/2024).
Dari dalam negeri, IHSG terkoreksi setelah aksi profit taking investor asing senilai Rp1,29 triliun di pasar ekuitas domestik pada Kamis kemarin.