- Pexels
Patut Dicontoh! Lombok Bisa Jadi Panutan soal Hilirisasi Pengolahan Kelapa, Dana Rp16,8 Miliar Mengalir ke Pemkab
Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Perindustrian mengungkapkan bahwa Pulau Lombok di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dapat menjadi contoh atau center of excellence untuk program hilirisasi pengolahan kelapa.
Hal itu karena Pulau Lombok secara umum memiliki potensi sumber daya kelapa yang sangat melimpah.
Oleh sebab itu, Direktur Jenderal Industri Agro Putu Juli Ardika menyampaikan pihaknya ingin memaksimalkan potensi yang ada di salah satu pulau eksotis Indonesia tersebut.
Kini, kementerian perindustrian tengah menyusun roadmap hilirisasi kelapa terpadu, sekaligus pembentukan model bisnis yang tepat untuk ekosistem industri pengolahan kelapa.
"Saat ini, Kemenperin bersama stakeholders terkait sedang menyusun roadmap tersebut,” kata dia saat kunjungan kerja ke Lombok, Selasa (23/4/2024).
Untuk mewujudkan ekosistem pendukung tersebut, sepanjang tahun 2022 hingga 2024 Kementerian perindustrian melalui Dirjen Industri Agro telah menggelontorkan Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp16,8 miliar ke Kabupaten Lombok Utara.