Asisten Deputi Pasar Modal dan Lembaga Keuangan Kemenko Perekonomian Gede Edy Prasetya dalam acara Monitoring dan Evaluasi Debitur KUR di Kab. Garut, Jawa Barat, Kamis (2/5/2024).
Sumber :
  • Rilo Pambudi-tvOnenews

Penyaluran KUR Capai Rp90,45 Triliun per Awal Mei 2024, Target Realisasi Tahunan Hampir 90 Persen Meski Baru 4 Bulan

Kamis, 2 Mei 2024 - 19:41 WIB

Garut, tvOnenews.com - Kementerian Koordinator Bidang (Kemenko) Perekonomian menyampaikan bahwa realisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) saat ini telah mencapai Rp90,45 triliun per 2 Mei 2024.

Hal itu disampaikan oleh Asisten Deputi Pasar Modal dan Lembaga Keuangan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Gede Edy Prasetya dalam acara Monev Debitur KUR bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenko Perekonomian di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Kamis (2/5/2024).

Gede Edy mengatakan, realisasi oleh bank-bank penyalur hingga kuartal I-2024 tercatat tumbuh 68 persen secara tahunan (yoy) dan disalurkan kepada 1,55 juta debitur.

"Kita tahun ini akan menyalurkan sekitar Rp287 triliun atau hampir Rp300 triliun. Mudah-mudahan akan kita selesaikan di awal September, Oktober, November jadi kita berharap nasabah kita akan terlayani semuanya," kata Gede Edy kepada wartawan.

Edy merinci, penyaluran KUR berdasarkan jenisnya saat ini didominasi oleh KUR Mikro dengan total penyaluran mencapai Rp61,35 triliun atau porsi 67,82 persen. Kemudian diikuti oleh KUR Kecil sebesar Rp28,66 triliun atau porsi setara 31,68 persen.

Sementara, KUR Super Mikro tersalurkan sekira Rp440,36 miliar atau 0,49 persen. Sedangkan KUR Penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) teraudit sebesar Rp8,50 miliar atau 0,01 persen dari total penyaluran periode terbaru.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:24
28:50
08:03
08:59
03:18
03:23
Viral