Gubernur BI beberkan prediksi kondisi ekonomi Indonesia pada kuartal II 2024.
Sumber :
  • Antara

Gubernur BI Beberkan Prediksi Kondisi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia di Kuartal II 2024, Bakal Ada Kejadian Apa?

Rabu, 8 Mei 2024 - 17:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo membeberkan perkiraan pertumbuhan ekonomi Indonesia di triwulan II-2024.

Hal itu disampaikan Perry Warjiyo dalam Taklimat Media dengan topik “Perkembangan Ekonomi Terkini” di Gedung Thamrin, Jakarta, Rabu (8/5/2024).

Gubernur BI mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia di triwulan II nanti tetak akan lebih tinggi dari 5 persen.

“Kami meyakini bahwa di triwulan II ini juga akan lebih tinggi dari 5 persen, dan itu didukung juga dari konsumsi rumah tangga, khususnya berkaitan dengan pengeluaran masyarakat ini selama Ramadhan dan Idul Fitri,” kata Perry.

Perry mengatakan, pertumbuhan ekonomi di triwulan II-2024 akan menyokong keberlanjutan dari pembangunan infrastruktur pemerintah yang berkaitan dengan proyek-proyek strategis nasional maupun swasta.

Perry juga menyampaikan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia pada triwulan I-2024 yang mencapai 5,11 persen sedikit lebih tinggi dari perkiraan BI sebesar 5,08 persen.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral