Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan bicara soal Starlink di Indonesia.
Sumber :
  • tvOnenews.com

Masuknya Starlink Ancam Pemain Internet Lokal, Luhut Justru Samakan dengan Garuda: Ya Semua Kan Harus Berkompetisi

Rabu, 15 Mei 2024 - 12:36 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan sambutan baiknya terhadap hadirnya Starlink di Indonesia.

Diketahui, peluncuran Starlink secara resmi akan dilakukan Presiden Jokowi bersama Elon Musk pada 19 Mei 2024, saat perhelatan World Water Forum (WWF) ke-10 di Nusa Dua, Bali.

Menko Luhut menyebut, Starlink yang dimiliki oleh Elon Musk itu digadang akan membantu Indonesaia memberikan konektivitas jaringan pada daerah-daerah yang belum terjamah internet.

"Dengan ada Starlink, kompetisi kita di daerah-daerah terpencil itu akan sangat bagus," kata Luhut dalam rekaman suara yang diterima tvOnenews.com, Rabu (15/5/2024).

"Jadi nanti masalah kesehatan, pendidikan, itu saya kira akan sangat banyak terbantu," imbuhnya.

Luhut juga mengklaim bahwa Starlink akan menjadi layanan internet yang lebih murah.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:19
01:21
02:27
01:08
01:11
11:12
Viral