Rencana Penggabungan XL dan Smartfren Diumumkan, Harga Saham EXCL Langsung Anjlok Hingga 6,98 Persen.
Sumber :
  • Antara Foto

Rencana Penggabungan XL dan Smartfren Diumumkan, Harga Saham PT XL Axiata Tbk Langsung Anjlok Hingga 6,98 Persen

Kamis, 16 Mei 2024 - 12:55 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Rencana penggabungan atau merger dua perusahaan operator telekomunikasi, yakni PT XL Axiata Tbk dan PT Smartfren Telecom Tbk akhirnya diumumkan ke pulik. Namun, pengumuman rencana merjer ini direspons berbeda oleh para investor di pasar modal. 

Pada perdagangan sesi I Kamis (16/5/2024), harga saham PT XL Axiata Tbk atau EXCL terpantau anjlok hingga Rp180 atau 6,98 persen ke level Rp2.400. 

Penurunan ini sekaligus mengakhiri tren kenaikan harga saham EXCL yang sudah naik lebih 20 persen dalam sebulan terakhir. 

Total transaksi perdagangan saham EXCL di sesi I terpantau cukup ramai dengan 4,35 juta kali transaksi atas 32,12 juta saham senilai Rp78,39 Miliar. 

Sementara saham PT Smartfren Telecom Tbk atau FREN yang sudah berada di zona Rp50 terpantau stagnan namun dengan aktivitas transaksi yang meningkat, dengan  1.392 kali transaksi atas 231,83 juta saham senilai Rp11,5 miliar rupiah.

Masih Penjajakan Awal

Sebelumnya, grup telekomunikasi Axiata Group Berhad dan Sinar Mas, yang membawahi PT Wahana Inti Nusantara, PT Global Nusa Data, PT Bali Media Telekomunikasi, sudah meneken nota kesepahaman untuk menjajaki rencana penggabungan usaha XL Axiata dan Smartfren menjadi MergeCo.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:20
11:03
03:07
02:21
02:51
02:02
Viral