Menko Airlangga dianugerahi gelar Doktor Honoris Causa dari Gyeongsang National University (GNU) di Kota Jinju, Korea Selatan..
Sumber :
  • Humas Kemenko Perekonomian

Airlangga Hartarto Raih Gelar Doktor Honoris Causa dari Gyeongsang National University, Ini Sumbangsih hingga Orasi Menko Perekonomian RI di Korea Selatan

Selasa, 21 Mei 2024 - 15:08 WIB

"Pemberian gelar Doktor Honoris Causa ini sekaligus menjadi penyemangat kita semua untuk terus menjaga resiliensi perekonomian nasional menyongsong Indonesia Emas di tahun 2045,” ujar Menko Airlangga.

Gyeongsang National University yang didirikan pada tahun 1910 merupakan salah satu dari universitas unggulan nasional di Korea Selatan.

Pada 1 Maret 2021, GNU diintegrasikan dengan Universitas Sains dan Teknologi Nasional Gyeongnam.

Universitas ini mencakup berbagai disiplin ilmu seperti Sekolah Tinggi Humaniora, Kedokteran Hewan, Farmasi, Teknik, dan Pendidikan.

Secara khusus, universitas ini juga telah memiliki banyak prestasi dalam disiplin ilmu kehidupan, teknik mesin, teknik dirgantara, teknologi nano, teknik material tingkat lanjut, dan kimia.

“Saya ucapkan selamat kepada Pak Airlangga atas gelar Doktor Honoris Causa dan kami sangat bangga karena Pak Airlangga menjadi bagian dari alumni GNU," kata  GNU Alumni Chairman Jeong Taek Soo.

"Sesuai moto GNU selalu menjadi pionir, kami sangat menghargai keahlian Pak Airlangga baik secara personal maupun profesional dalam bidang perekonomian serta kemampuan Pak Airlangga dalam membina hubungan antar negara,” imbuhnya.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
13:01
07:14
01:12
01:05
Viral