- Antara
Usulkan 7 Strategi Hilirisasi Kelautan dan Perikanan, Kadin Indonesia: Jika Bahan Baku Tersedia, Harganya Lebih Tinggi
Mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS) rata-rata konsumsi ikan nasional pada 2021 mencapai 55,37 persen kg/kapita meningkat dari 2020 yang sebanyak 54,56 kg/kapita.
Sementara itu, udang dan tuna cakalang sebagai komoditas unggulan sektor perikanan berdasarkan nilai dan volume. Sedangkan produk potensial lain berdasarkan nilai di antaranya, rajungan-kepiting, cumi-sotong-gurita dan rumput laut.
Volume dan nilai ekspor hasil perikanan tahun 2021 juga mencatat perubahan dibanding tahun 2020. Volume tahun 2021 tercatat sebesar 1,22 juta ton, sementara tahun 2020 mencapai 1,26 juta ton.
Namun secara nilai, ekspor perikanan tahun 2021 mencapai 5,72 miliar dolar AS, atau meningkat dibanding tahun 2020 senilai 5,21 miliar dolar AS.
Sementara itu terkait hambatan serta tantangan di sektor kelautan dan perikanan menurut Yugi yakni permasalahan utama industri pengolahan perikanan adalah kekurangan bahan baku.
"Jika bahan baku tersedia, harganya lebih tinggi dibandingkan negara pesaing seperti India, Vietnam, Ekuador, dan negara lainnya," katanya.
Kemudian, banyaknya peraturan pemerintah pusat dan daerah khususnya di perikanan budidaya dan tangkap yang dinilai menghambat produksi perikanan.