- IST
Jalur Kereta Otonom Tanpa Rel di IKN Siap Digunakan, Menhub Budi Karya Sumadi: Kendaraan Ini Ampuh, Beroperasi Agustus
Jakarta, tvOnenews.com - Jalur kereta otonom tanpa rel atau Autonomous Rail Transit (ART) di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, telah selesai dibangun.
Hal itu disampaikan oleh Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat meninjau pembangunan IKN baru-baru ini.
Terkait selesainya pembangunan jalur kereta otonom tanpa rel di IKN, Menhub menyampaikan terima kasih kepada Kementerian PUPR yang telah menggarap proyek tersebut.
“Terima kasih kepada Kementerian PUPR yang telah menyelesaikan pembangunan Jalan Sumbu Kebangsaan Sisi Barat di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN, salah satunya untuk jalur ART. Insya Allah, dengan jalur yang sudah ada, ART bisa diuji coba pada bulan Agustus nanti,” kata Menhub Budi Karya Sumadi, dikutip Selasa (4/6/202).
Menhub juga meninjau langsung lokasi pembangunan kereta otonom atau Autonomous Rail Transit (ART).
Uji coba ART, menurut Menhub, dapat dilakukan pada Agustus 2024 mendatang menyusul telah selesainya pembangunan Jalan Sumbu Kebangsaan Sisi Barat.