- Instagram @luhut.pandjaitan
Menko Luhut soal Mundurnya Kepala-Wakil Kepala OIKN: IKN Itu Tidak Ada Masalah, yang Masalah Pimpinannya
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan buka suara soal kegaduhan proyek Ibu Kota Nusantara (IKN) buntut mundurnya dua pejabat Otorita IKN.
Dia membantah bahwa proses pembangunan IKN bermasalah. Menurutnya, mundurnya dua pejabat otorita IKN itu karena ada masalah pada pejabat tersebut.
“Mengenai IKN, IKN itu tidak ada masalah. Yang masalah yang jadi anunya, pimpinannya,” kata Luhut saat rapat bersama Badan Anggaran (Banggar) DPR di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Rabu (5/6/2024).
Dia juga membantah belum ada investasi yang masuk ke IKN. Dia menegaskan investasi dan pembangunan IKN tidak ada hambatan.
Luhut menyebut jika ada pelambatan dalam pembangunan merupakan hal biasa.
“Jadi kalau orang bilang, tidak ada, investasi pembangunan semua jalan, ya ada yang lambat sana-sini ya biasalah, dan memang banyak masalah yang lalu yang kita tuntaskan sekarang ini,” beber Luhut.