Program susu gratis Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tahun 2024-2029 menghadapi tantangan keterbatasan ketersediaan dalam negeri..
Sumber :
  • tvOnenews.com

Pantas Prabowo Pikir-pikir soal Program Susu Gratis untuk Anak Indonesia, BPS Ungkap Data Peternakan Sapi Perah RI Cuma Segini

Kamis, 20 Juni 2024 - 07:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Susu gratis sebagai pelengkap dari Program Makan Bergizi Gratis untuk Anak yang dicanangkan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka, tampaknya akan menghadapi tantangan berat dalam realisasinya.

Terlebih jika hanya mengandalkan pasokan susu sapi segar dari dalam negeri, maka sulit dibayangkan bagaimana program ini nantinya bisa berjalan.

Oleh karena itu, tidak heran jika Prabowo Subianto harus pikir-pikir untuk merealisasikan program susu gratis. Salah satu alasan pokoknya adalah produksi susu dalam negeri ternyata masih sangat kecil.

Berdasarkan data Publikasi Statistik Perusahaan Peternakan Sapi Perah 2023 yang dirilis BPS pada Rabu (19/6/2024), jumlah perusahaan peternakan sapi perah yang aktif di seluruh Indonesia hanya 34 perusahaan.

"Berdasarkan jenis kegiatan utama, terdapat dua perusahaan yang melakukan kegiatan pembibitan sapi perah, 26 perusahaan melakukan kegiatan budidaya sapi perah dan 6 lainnya merupakan perusahaan pengumpul susu sapi perah," tulis Badan Pusat Statistik dalam laporannya, dikutip Kamis (20/6/2024).

Perusahaan peternakan sapi perah paling banyak terdapat di Provinsi Jawa Barat sebanyak 12 unit, diikuti oleh Provinsi Jawa Timur (7 unit), Provinsi Jawa Tengah (6 unit), dan Provinsi Sumatera Barat (4 unit).

Sisanya berada di Provinsi Sumatera Utara (2 unit), Provinsi Lampung (1 unit), Provinsi DI Yogyakarta, (1 unit), dan Provinsi Kalimantan Timur (1 unit).

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral