- Antara Foto
Saat Dana Asing Keluar Dari Pasar Saham Rp20 Triliun di 2024, Jumlah Investor Lokal di BEI Ternyata Naik 836 Ribu SID
Pengguna Aplikasi
Lebih lanjut Jeffrey Hendrik menambahkan bahwa BEI terus mendorong penggunaan IDX Mobile untuk meningkatkan literasi mengenai pasar modal Indonesia.
“Saat ini, dari 5,7 juta investor saham, sebagian besar sudah memiliki aplikasi online trading. Tentu saja aplikasi tersebut memiliki kelengkapan dan kompleksitasnya masing-masing, mungkin ada yang kompleks tapi ada juga yang masih dasar, sehingga investor butuh informasi tambahan dengan mengunduh IDX Mobile,” kata Jeffrey.
Hingga 31 Mei 2024, jumlah pengguna IDX Mobile telah mencapai 154.883, naik sebesar 47 persen sejak 31 Desember 2023. Sejak awal tahun, rata-rata jumlah pengguna yang dihasilkan setiap hari mencapai 306 pengguna.
Meningkatnya jumlah investor lokal sepanjang tahun 2024 ini berbanding terbalik dengan sentimen investor asing yang justru keluar dari pasar saham Indonesia.
Sejak awal tahun 2024, aksi jual bersih investor asing atau net foreign sell di pasar reguler BEI telah mencapai Rp20,31 triliun rupiah. Namun, hadirnya investor lokal mampu menahan anjloknya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sejak awal tahun hanya terkoreksi sekitar 5,36 persen. (hsb)