Menko Airlangga Hartarto menerima kunjungan Parlemen Thailand dalam rangka penjajakan kerja sama di berbagai sektor..
Sumber :
  • Antara

Bahas Kerja Sama dengan Thailand, Menko Airlangga Bidik Peluang Industri Manufaktur dan Swasembada Energi Lewat Sawit

Jumat, 28 Juni 2024 - 08:54 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto tengah mengupayakan peluang kerja sama Indonesia dengan Thailand di sejumlah sektor.

Baru-baru ini Menko Airlangga menerima delegasi parlemen Thailand yang berkunjung melakukan studi banding terkait pengembangan kendaraan listrik.

Airlangga mengatakan, kerja sama Indonesia dan Thailand akan membuka potensi menjadi ekonomi kekuatan dari Asia Tenggara.

“Di ASEAN, jika Indonesia dan Thailand bekerja sama, saya pikir banyak hal yang bisa kita capai untuk ASEAN kita,” kata Airlangga Hartarto dikutip Jumat (28/6/2024).

Kepada delegasi Thailand tersebut, ia menuturkan bahwa terdapat peluang kerja sama Indonesia dan Thailand dalam rantai pengembangan kendaraan listrik, mengingat Indonesia memiliki berbagai mineral kritis yang diperlukan untuk mengembangkan produk tersebut, seperti nikel, tembaga, kobalt, dan aluminium.

Ia pun menyatakan bahwa pemerintah Indonesia telah meluncurkan Peta Jalan Making Indonesia 4.0. yang berfokus dalam pengelolaan dan pemanfaatan mineral kritis untuk industri manufaktur.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
03:27
02:20
24:57
03:45
05:02
Viral