Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi, Penerbangan dari Bandara Kupang ke Maumere Terpaksa Dibatalkan Karena Bahaya Debu Vulkanik.
Sumber :
  • Antara Foto

Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi, Penerbangan dari Bandara Kupang ke Maumere Terpaksa Dibatalkan Karena Bahaya Debu Vulkanik

Minggu, 30 Juni 2024 - 17:08 WIB

Jakarta,tvOnenews.com - Ancaman debu vulkanik dari erupsi Gunung Lewotobi Laki - Laki masih berpotensi mengancam keselamatan penerbangan. Terhitung telah tiga hari, aktivitas penerbangan terpaksa dihentikan dari Kupang ke Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur. 

Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kelas II Bandara Frans Seda Maumere Partahian Panjaitan mengatakan penerbangan dari Kupang ke Maumere oleh dua maskapai kembali dibatalkan hari ini.

"Pembatalan karena aspek keselamatan penerbangan," kata Partahian Panjaitan ketika dihubungi dari Kupang, NTT, Minggu (30/6/2024). 

Meski sudah berjalan tiga hari, Partahian Panjaitan mengaku, otoritas terpaksa melakukan pembatalan penerbangan demi  mengutamakan faktor keselamatan penumpang. Dia mengaku, hari ini masih terdeteksi indikasi sebaran abu vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki pada ruang udara Bandara Frans Seda Maumere.

Status Siaga

Gunung Api Lewotobi merupakan gunung api aktif di Kabupaten Flores Timur yang kini berada pada tingkat aktivitas Level III atau Siaga.

Pos Pengamatan Gunung Api Lewotobi Laki-laki, Badan Geologi, melaporkan aktivitas erupsi gunung terus terjadi setiap hari dengan ketinggian berkisar antara 300 meter hingga 1.000 meter.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
02:39
02:22
02:22
03:02
00:54
Viral