Ulang Tahun Ke-52, Petrokimia Greasik Klaim Kinerja Terus Membaik, Laba 2023 Tembus Rp1,25 Triliun.
Sumber :
  • Antara Foto

Rayakan Ulang Tahun Ke-52, Petrokimia Gresik Klaim Kinerja Terus Membaik, Laba Tahun 2023 Tembus Rp1,25 Triliun

Kamis, 11 Juli 2024 - 13:11 WIB

Ekspansi

Sementara itu di momen ulang tahun ini, Petrokimia Gresik juga memperkenalkan visi baru dengan bertekad menjadi "Pemain dominan pada skala global dalam bidang solusi agro dan bahan kimia industri yang terintegrasi."

"Visi ini mencerminkan komitmen kita untuk memberikan kontribusi terbaik di industri pupuk dan bahan kimia, tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga di level dunia. Visi ini akan menjadi pedoman bagi pengembangan perusahaan," ujarnya saat acara Tasyakuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke 52 Petrokimia Gresik, pada 10 Juli 2024.

Untuk mewujudkan hal itu, lanjutnya, perusahaan telah menjalankan beberapa rencana strategis, yaitu meresmikan gudang curah Urea dengan kapasitas 20.000 ton sebagai upaya meningkatkan kapasitas penyimpanan produk dan efisiensi biaya operasional.

Petrokimia Gresik juga menyiapkan Pabrik Phonska V. Sebagai pemegang paten proses NPK Petrokimia Gresik berhasil mencatat penghematan lebih dari Rp50 miliar atas proyek pengembangan Phonska V yang menggunakan skema swakelola dari total nilai proyek Rp507 miliar.

Perusahaan juga mempersiapkan pabrik soda ash yang menjadi pabrik pertama dan satu-satunya di Indonesia untuk memproduksi sumber bahan baku berbagai produk yang banyak ditemui sehari-hari, seperti sabun, deterjen, kertas, tekstil, keramik, gelas, kaca beserta turunannya dan lain sebagainya.

Kebutuhan soda ash di Indonesia cukup tinggi, namun suplainya sekarang 100 persen masih dipenuhi dari impor. (hsb)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:03
01:47
01:21
11:37
02:51
00:51
Viral