Impor Migas Melonjak Hingga 47 Persen, Nilai Impor Indonesia Pada Bulan Juni Tercatat Naik Hingga 7,58 Persen (yoy).
Sumber :
  • Antara Foto

Impor Migas Melonjak Hingga 47 Persen, Nilai Impor Indonesia Pada Bulan Juni Tercatat Naik Hingga 7,58 Persen (yoy)

Senin, 15 Juli 2024 - 13:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Seiring dengan naiknya impor minyak mentah dan impor hasil minyak, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan nilai impor Indonesia pada bulan Juni 2024 menjadi sebesar 18,45 miliar dolar AS. 

Plt Kepala BPS Amalia Widyasanti mengungkapkan bahwa nilai impor Juni 2024 turun secara bulanan sebesar 4,89 persen (mtm). Namun, secara tahunan impor Juni 2024 mencatat kenaikan hingga 7,58 persen.

Pada bulan Juni 2024, BPS mencatat Impor  migas Juni 2024 senilai 3,27 miliar dolar AS, atau naik 19,01 persen (mtm) dibandingkan Mei 2024, dan secara tahunan bahkan melonjak hingga 47,17 persen (yoy) dibandingkan Juni 2023. 

"Kenaikan impor migas yang cukup tinggi ini terutama disebabkan oleh nilai impor minyak mentah dan nilai impor minyak mentah," kata Amalia Widyasanti saat konferensi pers di Jakarta, Senin (15/7/2024). 

Sementara itu, jelas Amalia Widyasanti, impor nonmigas Juni 2024 senilai US$15,18 miliar, mengalami penurunan 8,83 persen dibandingkan Mei 2024 atau naik 1,69 persen dibandingkan Juni 2023.  

Dari sepuluh golongan barang utama nonmigas Juni 2024, mesin/peralatan  mekanis dan bagiannya mengalami penurunan terbesar senilai 278,6 juta dolar AS (9,63 persen) dibandingkan Mei 2024. Sementara peningkatan terbesar adalah instrumen optik, fotografi, sinematografi, dan medis 196,4 juta dolar AS (64,69 persen).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral