Setor Dividen ke Negara Hingga Rp23,2 Triliun, BRI jadi kontributor dividen BUMN terbesar pada 2023.
Sumber :
  • Antara Foto

Setor Dividen ke Negara Hingga Rp23,2 Triliun, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Jadi KontributorBUMN Terbesar pada 2023

Rabu, 17 Juli 2024 - 14:58 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) atau BRI kembali menjadi kontributor setoran dividen dari BUMN kepada pemerintah. Pada tahun 2023, total setoran dividen BRI mencapai Rp23,2 khusus untuk pemerintah. 

Selain BRI, kontributor dividen terbesar lainnya untuk pemerintah di 2023 adalah PT Pertamina dengan dividen Rp14 triliun, selanjutnya diikuti oleh PT Bank Mandiri Tbk (BBMRI) senilai Rp12,8 triliun, serta PT Telkom Indonesia (TLKM) dan MIND ID dengan kontribusi masing - masing sebesar Rp8,6 triliun dan Rp7,5 triliun.

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan, sebagai BUMN,keberhasilan BRI meraih keuntungan atau economic value membuatnya bisa memiliki modal untuk menciptakan social value sehingga ekonomi akan berputar.

“BRI sudah membuktikan bahwa selama ini bisa menjalankan peran economic value dan social value secara simultan," kata Sunarso melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Rabu (17//7/2024).

Untuk tahun 2014,  BRI juga membagikan dividen untuk laba Tahun Buku 2023 sebesar Rp48,10 triliun yang telah disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Maret 2024.

Dividen yang dibagikan BRI tersebut meningkat 10,59 persen dibandingkan nominal yang dibayarkan pada 2023 dengan total sebesar Rp43,49 triliun. 

Adapun dividen bagian Negara Republik Indonesia atas kepemilikan sebesar 53,19 persen saham, BRI menyetorkan kurang lebih Rp25,71 triliun kepada Rekening Kas Umum Negara.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:07
01:44
03:10
02:39
06:38
04:24
Viral