Terbentuknya Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur diklaim oleh Penjabat Gubernur Sulbar akan meningkatkan sektor perikanan hingga peternakan di wilayahanya..
Sumber :
  • Antara

IKN di Kaltim Diklaim Tingkatkan Pendapatan Nelayan dan Peternak di Sulbar, Kok Bisa?

Selasa, 30 Juli 2024 - 01:44 WIB

Menurut Bahtiar, pemasaran hasil perikanan Sulbar akan semakin meningkat diakibatkan pasarnya telah tersedia dengan adanya IKN.

Dengan demikian, kata dia, nelayan perikanan tangkap di Sulbar diklaim akan semakin sejahtera.

Tak hanya itu, Sulbar nantinya juga akan meningkatkan sektor peternakan untuk memenuhi kebutuhan pangan, khususnya daging di IKN.

"Permintaan sapi Sulbar dari Kalimantan yang saat ini mencapai 5000 ekor per tahun akan mengalami peningkatan sehingga sektor peternakan di Sulbar yang produksinya mencapai 90 ribu ekor per tahun juga harus ditingkatkan," katanya.

Demikian juga di sektor pariwisata, Sulbar disebut-sebut akan ketiban berkah dari terbentuknya IKN.

Sebab, Sulbar sebagai daerah penyangga IKN bakal menjadi daerah tujuan wisata, sehingga IKN akan membawa kesejahteraan dan pembangunan ekonomi. (ant/rpi)

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:33
02:13
01:05
10:13
03:23
02:16
Viral