PLTU Suralaya Cilegon, Banten, yang rencananya akan dipensiunkan karena sudah menyumbang banyak polusi emisi karbon..
Sumber :
  • PLN

Wacanakan Suntik Mati PLTU Suralaya Cilegon, Tapi Pemerintah Belum Siapkan Pemasok Listrik Pengganti untuk Pulau Jawa?

Kamis, 15 Agustus 2024 - 22:42 WIB

Lebih lanjut, kata Arifin, infrastruktur yang baik menjadi kunci agar energi-energi baru ini dapat dimanfaatkan dengan optimal untuk menggantikan energi dari PLTU yang akan dipensiunkan.

"Jadi kalau nggak ada infrastruktur transmisi tentu nggak akan bisa masuk energi-energi baru ini dari mana-mana aja," imbuh Arifin.

Diketahui, PLTU Suralaya menjadi tulang punggung pemasok kebutuhan listrik di Jawa Madura dan Bali. Total, PLTU ini menyumbang 12% kebutuhan listrik di Jawa.

Rencana pensiun PLTU Suralaya sebelumnya juga diungkap oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Luhut menyampaikan, penutupan PLTU tersebut demi menekan polusi udara di Jakarta.

"Jadi kita pengen exercise kita ingin kaji kalau bisa kita tutup supaya mengurangi polusi di Jakarta," kata Luhut yang juga ditemui seusai menghadiri Supply Chain & National Capacity Summit 2024 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Rabu.

Menurut Luhut, hal itu dilakukan sebagai upaya pemerintah dalam mengatasi polusi udara khususnya di wilayah DKI Jakarta. Untuk itu, pihaknya akan mengkaji mengenai hal tersebut, apalagi PLTU tersebut sudah beroperasi lebih dari 40 tahun.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
10:13
03:23
02:16
04:37
01:05
01:55
Viral