- istimewa, PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia
Resmikan Kantor Barunya, Mirae Asset Financial Center Diklaim Menjadi Pusat Layanan Keuangan Baru di Jaksel
Jakarta, tvOnenews.com - Perusahaan sekuritas, PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia meresmikan pembukaan kantor baru yang bernama Mirae Asset Financial Center Lebak Bulus di Jakarta Selatan.
Kantor baru berlokasi strategis ini menempati tiga lantai di Gedung Seyeon dengan total luas lebih dari 1.500 meter persegi, dan digadang - gadang menjadi pusat layanan keuangan terbaru di wilayah Jakarta Selatan.
Direktur Mirae Asset Tomi Taufan mengatakan, sebagai perusahaan sekuritas terbesar di Indonesia, pembukaan Mirae Asset Financial Center ini bukan hanya sekadar ekspansi operasional bisnis, tetapi juga merupakan wujud komitmen untuk melayani masyarakat dengan lebih baik dan mendirikan pusat layanan keuangan yang strategis di kawasan elit tersebut.
“Tujuan utama kami adalah menyediakan lingkungan yang nyaman bagi para klien untuk mengakses layanan keuangan yang komprehensif, menerima saran dari para ahli, serta berpartisipasi dalam konten yang dapat meningkatkan literasi keuangan mereka,” kata Tomi dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (28/8/2024).
Berlokasi di Jalan Simatupang serta tidak jauh dari Gedung Asuransi Astra, Gedung FIFGroup, dan South Quarter, kantor ini memiliki potensi untuk menjangkau masyarakat Jakarta Selatan. Selain itu, akses menuju Mirae Asset Financial Center sangat mudah karena dekat dengan stasiun MRT Lebak Bulus.
Edukasi Masyarakat