Pabrik Kaca Terbesar se-ASEAN Mulai Produksi Tahun Ini di Jateng, Ekspor hingga ke Eropa.
Sumber :
  • ANTARA

Pabrik Kaca Terbesar se-ASEAN Mulai Produksi Tahun Ini di Jateng, Ekspor hingga ke Eropa

Minggu, 6 Oktober 2024 - 11:27 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Pabrik kaca PT KCC Glass Indonesia (KCC Glass) yang berada di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), Jawa Tengah (Jateng) mengucurkan dana investasi senilai Rp 4 triliun. 

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan Roeslani, mengatakan KCC Glass telah berinvestasi dalam jumlah signifikan dan berencana untuk terus meningkatkan kontribusinya di masa mendatang. 

“Investasi yang telah dilakukan KCC saat ini mencapai sekitar Rp 4 triliun. Dan ke depannya mereka merencanakan untuk meningkatkan investasi hingga Rp 8 triliun,” ujar Rosan dalam keterangannya, dikutip Minggu (6/10/2024).

Menurut dia, KCC telah membuktikan komitmen besar untuk mendukung pertumbuhan industri kaca di Indonesia.

Dengan dimulainya proses investasi, KCC Glass menargetkan untuk memulai produksi pada November 2024. Rosan juga mengapresiasi KCC Glass yang berhasil mendirikan pabrik kaca lembaran terbesar di Asia Tenggara. Ia menyebut fasilitas pabrik tersebut penting untuk memperkuat posisi Indonesia dalam rantai pasokan kaca global.

“Investasi dari KCC itu adalah investasi yang paling ideal buat kita karena export oriented (berorientasi ekspor). Kita, ke depannya, ingin banyak investasi yang masuk ke Indonesia itu, yang export oriented,” kata Rosan. 

Sementara itu, Chairman KCC Glass, Chung Mong Ik, menjelaskan bahwa bahan baku untuk pabrik kaca KCC Glass Indonesia sebagian besar dari dalam negeri. Seperti pasir silika dari Belitung dan batu kapur dari Bandung. Ia optimis kehadiran KCC Glass akan memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral