IHSG Berada di Zona Hijau, Menguat 21,79 Poin.
Sumber :
  • Antara Foto

IHSG Berada di Zona Hijau, Menguat 21,79 Poin

Rabu, 16 Oktober 2024 - 11:26 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) diumumkan pada hari Rabu (16/10/2024) pagi, bergerak semakin kuat dan hijau di tengah pelaku pasar yang bersikap 'wait and see' terhadap pengumuman suku bunga acuan Bank Indonesia (BI), 

IHSG memiliki 21,79 poin atau 0,29 persen di posisi 7,648,74. Di sisi lain, kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 3,39 poin atau 0,36 persen ke posisi 952,00.

"IHSG berpotensi sedikit terkoreksi hari ini jelang pengumuman BI rate," ujar Head of Research Retail BNI Sekuritas Fanny Suherman di Jakarta, Rabu.

Sementara itu dari dalam negeri, Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data neraca perdagangan Indonesia periode September 2024 pada Selasa (15/10), yang ternyata mengalami surplus sebesar 3,26 miliar dolar AS.

Adapun, ekspor Indonesia mencapai 22,08 miliar dolar AS sepanjang bulan September 2024, sementara impor 18,82 miliar dolar AS.

Di sisi lain, pelaku pasar masih menantikan keputusan terkait suku bunga acuan dari Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) pada Rabu (16/10/2024) siang ini.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
19:39
05:10
07:21
01:23
01:51
01:50
Viral