IHSG Kian Melesat, Kenaikan Tembus 1 Persen Lebih Jadi 7.743.
Sumber :
  • antara

IHSG Kian Melesat, Kenaikan Tembus 1 Persen Lebih Jadi 7.743

Kamis, 17 Oktober 2024 - 17:29 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melambung tinggi pada akhir perdagangan, Kamis (17/10/2024). IHSG mengalami penguatan hingga di atas 1 persen.

IHSG ditutup menguat 94,22 poin atau 1,23 persen ke posisi 7.743,16. 

Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 12,62 poin atau 1,33 persen ke posisi 961,83.

IHSG berhasil menguat di tengah pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Berdasarkan analisis penggiat saham, pergerakan saham asia yang dominan melemah hari ini banyak dipengaruhi faktor-faktor.

Diantaranya, akibat Menteri Perumahan Tiongkok yang hanya berjanji untuk meningkatkan akses pembangunan terhadap pendanaan untuk penyelesaian ribuan proyek tanpa memberikan solusi terkait developer yang terkena gelombang gagal bayar. 

Sedangkan, faktor yang menahan pergerakan bursa saham asia untuk tidak terlalu melemah adalah karena dolar yang menunjukkan penguatan seiring dengan membaiknya posisi Donald Trump pada jajak pendapat pemilihan presiden AS. Donald Trump sendiri merupakan calon presiden AS yang dinilai pro inflasi dengan kebijakan tarif, pajak, dan imigrasinya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:32
16:52
01:55
01:09
03:04
01:55
Viral