Jerry Sambuaga Titip Tuntaskan Masalah Perjanjian Dagang IEU-CEPA ke Wamendag Dyah Roro.
Sumber :
  • tvonenews.com/Abdul Gani Siregar

Jerry Sambuaga Titip Tuntaskan Masalah Perjanjian Dagang IEU-CEPA ke Wamendag Dyah Roro

Selasa, 22 Oktober 2024 - 13:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga menitip pesan kepada Wamendag Dyah Roro Esti Widya Putri agar menuntaskan Persetujuan Kemitraan Ekonomi Komprehensif Indonesia-Uni Eropa (Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement/IEU-CEPA).

Jerry berharap di bawah kepemimpinan Mendag Budi Santoso dapat menyelesaikan perjanjian dagang IEU-CEPA.

Di kesempatan serah terima jabatan, Jerry bercerita bagaimana dia telah menjalin 38 perjanjian dagang dengan Kemitraan Ekonomi Komprehensif atau CEPA, Persetujuan Preferensi Perdagangan atau PTA, dan Perjanjian Perdagangan Bebas atau FTA.

"Jadi saya ingin mengatakan, selama saya jadi Wamendag kita sudah 38 perjanjian dagang baik itu PTA, FTA, maupun CEPA. Ini tinggal Indonesia-EU CEPA yang udah di tahap akhir," ungkapnya, di Kantor Kemendag, Jakarta Pusat, Selasa (22/10/2024).

"Mudah-mudahan nanti itu bisa diselesaikan tahun ini, dan saya berharap nanti Pak Menteri dan Ibu Wamen juga akan menyelesaikan ini di tahun 2024," imbuhnya.

Jerry yakin kerja sama Indonesia-EU CEPA ini dapat tercapai karena sudah memasuki tahap akhir dan tinggal menyelesaikan.

Politikus Golkar ini berharap Mendag dan Wamendag periode 2024-2029 ini dapat menyempurnakan apa yang sudah dikerjakan Jerry bersama eks Mendag Zulkifli Hasan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
01:05
01:25
02:22
01:22
01:43
Viral