PT KAI tingkatkan daya beli masyarakat lewat harga tiket terjangkau.
Sumber :
  • ANTARA

PT KAI Berhasil Amankan Barang Tertinggal Penumpang Sejumlah Rp10.4 Miliar

Rabu, 23 Oktober 2024 - 23:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI Persero) sudah menyelamatkan barang tertinggal milik penumpang selama periode Januari hingga September 2024 dengan total nilai Rp10.436.502.765. 

"Sepanjang 2024, dari Januari sampai dengan September terdapat 6.455 barang temuan dengan estimasi nilai barang sebesar Rp10.436.502.765 berhasil KAI amankan dan telah dimasukan pada database sistem Lost and Found," kata Vice President Public Relations KAI Anne Purba dalam keterangan di Jakarta, Rabu (23/10/2024). 

Anne melanjutkan bahwa jumlah tersebut meningkat jika dibandingkan dengan satu tahun penuh di 2023, ketika KAI menemukan 5.434 barang dan mengamankan barang tersebut dengan estimasi nilai Rp6.655.984.900.

Sebagai informasi, KAI memiliki sistem layanan Lost and Found dimana para pelanggan yang merasa kehilangan barangnya di dalam kereta api atau stasiun bisa langsung melaporkannya ke petugas atau menghubungi Contact Centre KAI 121. 

Jenis item barang yang diamankan oleh KAI dan sudah sampai ke pemilik diantaranya adalah barang elektronik, perhiasan, dokumen berharga serta uang tunai.

"Sebagian besar barang tersebut sudah kembali ke pemilik, sedangkan sisanya masih KAI simpan karena belum diambil oleh pemilik,” ungkap Anne. 

Lebih lanjut Anne menyebut petugas announcer rajin mengingatkan kepada penumpang agar terus menjaga barang bawaan agar tidak tertinggal di stasiun atau di dalam kereta api. 

“Barang bawaan pelanggan merupakan tanggung jawab masing-masing, namun demikian untuk memberikan layanan maksimal, petugas KAI akan selalu berupaya membantu mengamankan barang tertinggal yang masih ada di atas kereta api atau pun stasiun," ucap Anne.

Saat ini KAI berdedikasi terhadap layanan Lost and Found untuk mencerminkan keinginan perusahaan dalam memberikan pelayanan prima di aspek keamanan serta pelayanan pelanggan.

Anne juga menambahkan bahwa peningkatan layanan secara terus-menerus menjadi salah satu prioritas KAI untuk memastikan kepuasan seluruh pelanggan kereta api.

Lebih lanjut Anne menyebut KAI bertekad untuk menghadirkan ekosistem transportasi yang aman dan nyaman bagi semua pelanggan, dengan fokus pada inovasi dan pelayanan yang responsif.

"Upaya ini dilakukan untuk mendorong lebih banyak masyarakat memilih kereta api sebagai moda transportasi massal yang aman, nyaman dan efisien untuk mendukung keberlanjutan,” kata Anne. (ant/nsp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:45
03:09
02:02
00:54
01:36
03:47
Viral